Catlovers.id — Kini, tak hanya manusia yang memiliki keinginan untuk bermain game, kucing juga ternyata suka bermain game lho Catlovers. Bahkan, game untuk kucing saat ini sudah semakin menjamur, jadi para kucing patut bangga.
Game juga bisa melatih ketangkasan kucing kamu lho, Catlovers. Nah, apa saja sih game lucu yang cocok untuk kucing kesayanganmu? Berikut ini ada 3 aplikasi game khusus kucing yang bisa kamu download dan ditunjukkan pada si Mpus.
- Crazy Cat
Game Crazy Cat menampilkan berbagai gambar makhluk kecil lucu yang bergerak cepat. Game ini menguji ketangkasan dan kecepatan kucing untuk memukul benda yang bergerak. Semakin cepat kucing bisa memukul targetnya, score yang didapat pun semakin tinggi.
Game ini bisa sekaligus dimainkan oleh kamu dengan cara mengaktifkan smartphone yang terhubung ke tablet. Bayangkan betapa hebohnya si manis dan Anda berebut memukul target.
- Pocket Pond
Kucing mana yang tidak suka ikan? Baik yang sudah tersaji di mangkuk makannya maupun yang masih hidup di akuarium. Game ini tampaknya mencoba memanfaatkan ketertarikan kucing pada ikan.
Pada layar tablet ditampilkan ikan yang berenang ke sana-kemari. Ada efek suara air juga sehingga terkesan lebih nyata. Kamu pun bisa ikut bermain dengan cara memberi makan si ikan dan menghias akuariumnya, Catlovers.
- Paints for Cats
Dengan aplikasi ini, bakat melukis kucing kesayangan kamu bisa tersalurkan dengan baik lho. Seperti pelukis profesional, si Mpus akan membuat kamu takjub dengan hasil karyanya. Menariknya, aplikasi ini menggabungkan cipratan cat dengan tikus kecil yang berlarian di layar iPad untuk menginspirasi goresan cat.
Karya lukisan seniman berbulu ini dapat kamu simpan atau bagikan lewat jejaring media sosial. Bahkan, jika banyak yang terkesan dan tertarik, siapkan kucing kamu untuk menghadapi pameran tunggal lukisannya.