Catlovers.id – Pasti catlovers bertanya-tanya bukan, kucing kok dijemur? Sebenarnya, menjemur kucing itu sangat menyehatkan baginya lho. Sinar matahari merupakan vitamin alami yang baik untuk kucing dan bahkan untuk semua makhluk hidup jika dimanfaatkan dengan benar.
Banyak hal yang akan catlovers dapatkan jika meluangkan waktu untuk menjemur hewan kesayangan di rumah. Matahari bisa dimanfaatkan untuk vitamin alami untuk kucing, namun sinar matahari yang panas juga tidak baik jika terus-menerus mengenai kucing kita. Maka dari itu, kita harus mengetahui cara serta manfaat menjemur kucing untuk memanfaatkan sinar matahari sebagai vitamin alami kucing kita.
Sebelum kita melanjutkan ke cara menjemur kucing dengan benar, kita bahas dulu manfaat sinar matahari untuk kucing. Sinar matahari yang baik adalah ketika matahari baru terbit, yaitu di antara jam 7 hingga 9 pagi hari.
Bagi catlovers yang ingin menjemur kucing pada jam tersebut sangat dianjurkan. Sebab, pada jam tersebut sinar matahari belum terlalu terik, sangat baik bagi sahabat berbulumu.
Lalu, apa aja sih manfaat menjemur kucing?
- Mengurangi atau bahkan membunuh bakteri yang ada pada tubuh kucing
- Menambah keindahan bulu kucing
- Membantu penyembuhan kucing yang terkena jamur
- Membantu penyembuhan kucing yang terkena kutu
- Membantu penyembuhan kucing yang terserang flu
- Kucing mendapat vitamin alami
- Membuat tubuh kucing lebih segar
Cara menjemur hewan kesayangan dengan benar:
- Persiapkan kandang untuk menjemur kucing, dan jangan lupa tempat minuman untuk kucing ketika dijemur.
- Masukkan kucing ke kadang jika waktu menjemur sudah pas. Seperti yang kita bahas di atas, waktu menjemur yang baik sekitar jam 7 sampai jam 9 pagi.
- Biarkanlah kucing di dalam kandang sampai catlovers rasa sudah cukup untuk menjemur kucing. Biasanya kalau dengan minuman, menjemur kucing lebih dari 10 menit. Tapi, jika tidak dengan minuman, kita hanya menjemur kucing sekitar 10 menit.
- Pindahkan kandang ke tempat teduh, pijat-pijat kucing lalu sisir bulu mereka. Bulu kucing yang sudah mati atau jelek akan hilang dan akan digantikan bulu kucing yang baru sehingga bulu kucing akan terlihat lebih indah.
- Beri makanan dan biarkan kucing beristirahat sebentar karena biasanya kucing setelah dijemur akan kehabisan napas karena panas matahari.
Bagaimana, catlovers akan mulai menjemur kucingmu agar ia mendapatkan vitamin lebih yang bersumber dari matahari? (as)